-->

4 Situs Microstock Penghasil Duit Yang Wajib Anda Ketahui.

Di artikel artikel sebelumnya,kita telah membahas tentang shutterstock,satu dari 4 situs microstock penghasil uang,yang akan kita bahas kali ini,dan begitu di gandrungi para pelaku industri kreatif,untuk menjajakan hasil karyanya.

Kali ini kita akan mengulas secara singkat beberapa microstock lain yang juga menjanjikan keuntungan finansial bagi para kontributornya.

Bagi anda yang belum tahu apa itu microstock,mimin akan memberitahu sekilas tentang industri ini.Microstock adalah market online yang menyediakan berbagai hasil kreatif dari para pelaku seni seperti desainer grafis,fotografer,creative video,dan lain lain.
4 Situs Microstock Penghasil Duit Yang Wajib Anda Ketahui.
shutterstock.com
Dalam hal ini,mereka bertindak sebagai kontributor,yang dibayar dengan sistem royalti sejumlah hasil karya yang di download oleh para pengguna hasil karya mereka.Nah dari royalti inilah,para kontributor mendapatkan hasil jerih payahnya.

Berikut ini beberapa microstock yang layak anda coba untuk menghasilkan uang.

  • 1. Shutterstock.
Untuk yang satu ini,mimin yakin sudah banyak dari pembaca yang mengetahuinya.Microstock ini,dulu membutuhkan paspor sebagai salah satu syarat untuk menjadi seorang kontributor.Namun kini pihak shutterstock menghapus persyaratan itu.Anda cukup menggunakan data diri untuk persyaratannya.

Jika proses di atas telah terpenuhi,Kita bisa mengirimkan beberapa hasil karya kita,untuk selanjutnya di review oleh tim shutterstock.Dan setelah review pertama di setujui,maka kita telah di terima menjadi seorang kontributor,maka mulailah mengupload hasil karya terbaik anda.

Royalti yang diberikan,di buka dengan harga sebesar 0.25 dolar per download.Dan itu akan di naikkan sesuai kategori yang telah di tetapkan oleh pihak shutterstock.
Review di shutterstock terbilang mudah,di bandingkan dengan microstock yang lain.
4 Situs Microstock Penghasil Duit Yang Wajib Anda Ketahui.
freepik.com
  • 2. Freepik.
Microstock Freepik menerapkan standart kualitas yang lumayan ketat.Kita di wajibkan mengirimkan 20 hasil karya terbaik untuk di review.Jika 20 hasil karya tersebut lulus review,maka kita bisa bergabung menjadi kontibutor di microstock ini.

Sebelumnya,kita di wajibkan mengisi data diri sesuai dengan keterangan yang ada di kartu kependudukan kita.

Meski menerapkan standart kelayakan yang tinggi,namun untuk royalti per download,masih jauh di bawah shutterstock.

  • 3. Adobe stock.
Adobe stock yang baru saja mengakuisisi fotolia beberapa waktu lalu,di prediksi akan menjadi salah satu microstock yang besar menyaingi para kompetitornya.

Di sini juga tidak di wajibkan menggunakan paspor,kita hanya di wajibkan untuk mengisi data diri sesuai kartu kependudukan kita.

Adobe mempunyai nilai royalti yang beragam,dari 0.33 hingga 0.99 untuk standar royaltinya.
4 Situs Microstock Penghasil Duit Yang Wajib Anda Ketahui.
adobestock.com
  • 4. Creative Market.
Pasar kreatif yang satu ini,tak berbeda dengan yang lain dalam proses pendaftaran menjadi seorang kontributor.

Hanya saja kita di berikan syarat tambahan yang wajib di penuhi yaitu mengirimkan sebuah portofolio online kita.Itu menjadi syarat wajib jika kita ingin open shop kita di setujui oleh pihak creative market.

Selain 4 microstock penghasil duit di atas,masih ada beberapa microstock lain yang mungkin bisa anda coba,seperti Dreamstime,123RF,Bigstock Photos,iStock dan lainnya.

Manfaatkan sisi kreativitas untuk menghasilkan karya karya terbaik,yang selanjutnya menjadi salah satu jalan rezeki bagi kita.

0 Response to "4 Situs Microstock Penghasil Duit Yang Wajib Anda Ketahui."

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel